My Journey

MY JOURNEY

Hai! Perkenalkan namaku Fadhilah Nurmahdiyah, biasa dipanggil Fadhilah. Biasanya temen-temenku itu manggil aku Fad, atau Dil, atau Lah hehehe. Nah kalo pas SMP sampai SMA aku dipanggil KUDIL. Kenapa Kudil? Yaa aku juga gatau kenapa nya. Aku lahir di Kediri, 05 Desember 1999. Sekarang umurku 18 tahun, tapi Desember nanti 19 tahun. Aku sekarang tinggal di Jogja karena aku sudah menjadi mahasiswa baru di Universitas Negeri Yogyakarta tahun ini. Yaaay!!! Aku asalnya dari Bogor, tepatnya di Gunung Putri. Aku di UNY menjadi bagian dari keluarga fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam atau FMIPA jurusan pendidikan matematika, prodi matematika. Lohh bedanya jurusan sama prodi apa ya? Nahh aku jelasin nihh yaa. Jadi kalo di UNY khususnya FMIPA itu punya 5 jurusan yaitu pendidikan matematika, pendidikan biologi, pendidikan kimia, pendidikan fisika, dan pendidikan ipa. Nah baru FMIPA punya 10 prodi, yaitu pendidikan matematika, matematika, statistika (prodi baru tahun ini), pendidikan biologi, biologi, pendidikan kimia, kimia, pendidikan fisika, fisika dan yang terakhir pendidikan ipa. Aku diterima di UNY lewat jalur mandiri ujian tulis. Dan ini aku pengumuman terakhir dari seleksi mandiri yang aku ikutin.
Nah sekarang aku mau certain perjalanan aku bagaimana bisa sampai kuliah di UNY. Dulu aku sma nya di SMAN 1 Cibinong. Cita cita dan keinginanku itu dari kelas 8, pokoknya aku mau kuliah di IPB, alasannya karena aku suka hal hal yang berbau alam gitu tapi secara spesifik. Misal pertanian, peternakan, atau kelautan gitu. Alasan lain itu karena IPB ga terlalu jauh dari rumahku. Yaa sebenernya jauh sih, sekitar 3 jam. Aku tuh orangnya deket banget sama ummi, makanya aku pengen kuliah di IPB, ya walaupun tetap harus kos tapi kan seminggu sekali bisa pulang ke rumah. Nah pas pendaftaran SNMPTN (Alhamdulillah aku bisa ikut daftar SNMPTN), aku milih IPB jurusan manajemen sumberdaya perairan, yang kedua teknologi hasil perairan, dan pilihan ketiga itu di UNSOED (Purwokerto) jurusan agroteknologi. Dan hari pengumuman pun tiba yaitu taggal 17 April 2018 pukul 5 sore. Dan saat itu aku langsung cek pengumumannya. Ternyata aku ga diterima lewat SNMPTN. Kecewa sih pasti, sedih pasti, tapi pasti ada jalan lain untuk aku bisa kuliah di PTN.
Dari hari itu, aku belajar buat SBMPTN dengan sungguh sungguh pasti. Di SBMPTN juga aku memilih PTN dan jurusan yang sama dengan di SNMPTN. Tanggal 8 Mei 2018 aku ujian SBMPTN di SMAN 4 Bogor. Aku ujiannya ditemani sama ummi. Dan di waktu mendekati pengumuman SBMPTN tanggal 3 Mei 2018, aku mulai membuat list seleksi mandiri universitas mana aja yang mau aku ikuti jika aku tidak diterima di SBMPTN. Pengumumuan pun tiba, di jadwal itu pengumumannya tanggal 3 Juli 2018 pukul 5 sore, dan ternyata waktu nya dimajuin menjadi jam 3 sore. Dan ternyata aku belum diterima lewat jalur SBMPTN. Kecewa banget saat itu aku, tapi aku yakin pasti Allah punya rencana lebih baik buatku dan pasti yang tidak diterima sama sepertiku itu banyak. Dan aku mulai mandaftar lewat jalur mandiri, yaitu UNSOED (menggunakan skor SBMPTN), UIN Jakarta (menggunakan tes tulis), Universitas Muhammadiyah Jakarta (menggunakan tes tulis), dan yang terakhir UNY (menggunakan tes tulis). Dan semua itu aku tidak diterima, kecuali di UMJ (UNY belum pengumuman). Sedih sekali rasanya, karena aku ingin kuliah di PTN seperti keinginan aku di awal. Tapi Allah punya rencana lain, tanggal 31 Juli 2018 saat pengumuman UNY, aku diterima disana. Alhamdulillah seneng banget rasanya, inilah rencana baik Allah buatku.

Sekian cerita ku, tapi kayaknya lebih seperti curhatanku yaa. Semoga kalian terkesan dengan ceritaku ini. Terima kasih yang sudah membaca ini. Maaf jika ada kekurangan. Have a good day!!!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LEBIH LANJUT MENGENAI BUDAYA DAN ETNOMATEMATIKA